Sesi Edukasi Psikologi • Declutter Your Mind: Seni Hidup Minimalis untuk Pikiran yang Optimis

Jum'at, 27 September 2024

19:00 - 20:15 WIB

Rp 100.000

Diskon Member ASRI 100 %

Jumlah Peserta
1
Total Biaya
Rp 100.000

Tentang Sesi

Dalam kehidupan modern yang penuh dengan kesibukan dan distraksi, pikiran kita sering kali terbebani oleh berbagai kekhawatiran, tuntutan, dan hal-hal yang sebenarnya tidak esensial. Sama halnya dengan rumah yang dipenuhi barang-barang tidak diperlukan, pikiran yang berantakan dapat menghalangi kita dari merasakan ketenangan dan kebahagiaan.
Dengan menerapkan prinsip-prinsip minimalisme ke dalam cara berpikir, kita dapat mengurangi stres, meningkatkan fokus, dan menjalani hidup dengan perasaan yang lebih ringan dan optimis.

Siapa yang Mengikuti?

Sesi ini cocok bagi Sahabat Asri yang ingin menciptakan kehidupan yang lebih sederhana dan seimbang, baik dari sisi material maupun emosional.

Apa yang Dibahas?

Sahabat Asri akan diajak untuk mengenali pikiran, kebiasaan, dan pola perilaku yang menyebabkan stres berlebih, menemukan keseimbangan antara kebutuhan, keinginan, dan tujuan hidup, sehingga dapat menjalani hidup dengan lebih damai dan terarah, membantu proses pengaturan ritme hidup yang lebih seimbang untuk menghindari kelelahan.

Siapa yang Mengisi?

Debora Basaria, M.Psi., Psikolog, Psikolog Klinis.

CATATAN PENTING!

  • Akses Zoom akan dibuka 27 September 2024 pukul 18:45 WIB 
  • Pastikan sudah menginstal aplikasi Zoom di perangkat Anda 
  • Pastikan sudah jadi Member ASRI atau lakukan perpanjangan di sini
  • Sesi direkam dengan batas akses 7 hari, namun mohon join secara live untuk pengalaman belajar yang lebih optimal

Agenda Lainnya
0