Sesi Edukasi Psikologi - Scapegoating: Ketika Perbedaan Dijadikan Suatu Alasan

Materi Video
01:27:37
Scapegoating: Ketika Perbedaan Dijadikan Suatu Alasan
01:27:37
Kelas berlangsung 02 September 2024
Tonton Sekarang

Tentang Sesi

Scapegoating adalah sebuah fenomena psikologis di mana individu atau kelompok tertentu dijadikan "kambing hitam" dan dipersalahkan atas masalah atau kesalahan yang sebenarnya bukan sepenuhnya tanggung jawab mereka. Dalam dinamika kelompok, scapegoating sering muncul sebagai mekanisme untuk meredakan ketegangan atau mengalihkan perhatian dari isu yang lebih kompleks. Akibatnya, korban scapegoating dapat mengalami tekanan emosional, penurunan harga diri, dan isolasi sosial, sementara masalah sebenarnya tetap tidak terselesaikan. Bagaimana penjelasan selengkapnya? Simak di Sesi Edukasi Psikologi kali ini.

Pembahasan Materi

Sahabat Asri akan diajak untuk memahami apa itu scapegoating dan tanda-tanda awal dimana scapegoating mungkin terjadi, memahami pentingnya membangun resiliensi dan strategi penguatan diri ketika menjadi korban, serta meningkatkan kesadaran akan bias dan asumsi yang dapat memicu scapegoating.

Tentang Pemateri

Debora Basaria, M.Psi., Psikolog, Psikolog Klinis.

Ulasan
Belum ada ulasan
Video Lainnya
0